7 Tips Merawat Baterai Kamera Agar Tahan Lama

Saat Anda memutuskan untuk memiliki sebuah kamera baik kamera analog, digital, SLR maupun jenis kamera lainnya, Anda harus mempelajari tips merawat baterai kamera.

Hal ini sangat penting untuk diperhatikan mengingat baterai termasuk bagian penting dari kamera.

Bagaikan motor yang perlu adanya bahan bakar, kamera juga membutuhkan baterai yang kuat agar bisa dimanfaatkan dengan sebaik mungkin.

Pasti Anda akan merasa risih dan jengkel jika baterai kamera yang Anda gunakan hanya bertahan beberapa menit saja. Bahkan hanya bisa menghasilkan beberapa foto saja lantas kemudian mati.

Tentunya Anda tidak ingin hal ini terjadi, bukan?

Oleh sebab itu pentingnya merawat baterai sama halnya dengan cara merawat lensa kamera agar bisa mendapatkan hasil gambar yang maksimal.

Bagaimana cara merawat baterai kamera? Yuk, simak informasi mengenai tips merawat baterai kamera di bawah ini!

Tips Merawat Baterai Kamera
Tips Merawat Baterai Kamera (blog.bantenkamera.com)

7 Tips Merawat Baterai Kamera

Berikut beberapa tips merawat baterai kamera yang perlu Anda perhatikan.

1. Lakukan Pengisian Menggunakan Charger Asli

Menggunakan charger asli bawaan pabrik saat mengisi baterai kamera merupakan suatu kewajiban.

Pasalnya dengan charger asli tersebut tentu sesuai dengan kapasitas baterai yang mana sudah disetting pabrik sedemikian rupa.

Sehingga jika diganti maka kemungkinan sedikit banyak akan berpengaruh pada baterai Anda.

Jika Anda tidak menggunakan charger asli, baterai kamera Anda bisa rusak.

Tentu sangat disayangkan bukan jika hal tersebut terjadi pada baterai kamera Anda?

Jadi sebelum terlambat selalu perhatikan pengisian baterai kamera dengan menggunakam charger asli atau bawaan pabrik agar baterai tetap bekerja dengan baik dan tahan lama.

2. Isi Daya Baterai Baru Hingga Full

Jika Anda membeli baterai kamera baru, sebaiknya Anda langsung mengecek daya baterainya.

Baterai baru biasanya tidak memiliki daya penuh atau full.

Segeralah mengisi daya baterai baru Anda hingga penuh. Tindakan ini bertujuan untuk menyesuaikan baterai dengan kapasitas daya yang penuh atau full.

Ke depannya, baterai baru Anda tentunya bisa bekerja dengan optimal dan tahan lama.

3. Segera Lakukan Pengisian Saat Baterai 20%

Jangan menunggu daya baterai 0% saat ingin mengisi baterai kameraa Anda.

Ketika baterai kamera Anda kurang dari 20%, baterai Anda dalam posisi yang sangat lemah sehingga akan kesulitan dalam pengisian daya nantinya.

Selain dapat merusak baterai, kondisi tersebut juga dapat mengakibatkan kamera panas.

Ketika baterai menunjukkan angka 20% segera isi daya baterai menggunakan charger asli.

4. Pastikan Tidak Mengisi Daya Baterai Terlalu Lama

Lakukan pengecekan berkala saat Anda melakukan pengisian baterai, jika dirasa sudah menunjukkan baterai penuh maka segera lepas dari aliran listrik.

Hal tersebut sering disepelekan padahal dapat berdampak pada baterai kamera Anda.

Mengisi baterai kamera terlalu lama bisa mengakibatkan over charger yang bisa menyebabkan kerusakan pada baterai kamera.

Bagaimana cara mencegah agar baterai tidak mengalami over charger? Anda bisa menghitung waktu yang dibutuhkan baterai kamera Anda hingga memiliki daya 100% ketika di-charger.

Berapa lama nge-charger baterai kamera? Pada umumnya waktu yang diperlukan untuk mengisi daya baterai kamera hingga penuh adalah 1,5-2 jam. Namun, beberapa jenis kamera memerlukan waktu pengisian daya yang lebih lama.

Sebagai contoh, berapa lama nge-charger atau mengisi daya baterai kamera Sony A6000?

Waktu pengisian daya baterai hingga penuh kamera ini adalah 230 menit. Jangan sampai Anda mengisi dayanya lebih lama dari waktu yang diperlukan.

5. Lepas Baterai Saat Tidak Dipakai

Lepas Baterai Kamera
Lepas Baterai Kamera (www.blibli.com)

Apakah baterai kamera harus dilepas?

Jika Anda menyimpan kamera dalam jangka waktu lebih dari seminggu, usahakan sebelumnya Anda melepas baterai kamera dari kamera Anda.

Baterai kamera yang tidak dilepas dalam waktu lama bisa mengakibatkan kebocoran asam pada baterai kimia.

Hal ini tentunya sangat beresiko dan dapat menyebabkan kerusakan pada kamera.

Melepas baterai kamera yang tidak digunakan dalam waktu yang lama tentunya menjadi salah satu tips merawat baterai kamera agar tetap awet dan tahan lama.

6. Jangan Menyimpan Baterai di Tempat Dingin dan Panas

Jika Anda berencana tidak menggunakan kamera dalam waktu yang lama, sebaiknya Anda melepas dan menyimpan baterai kamera Anda.

Bagaimana cara menyimpan baterai kamera? Di mana baterai kamera harus disimpan?

Baterai kamera yang tidak digunakan sebaiknya disimpan pada tempat dengan suhu normal sekitar 10-300C.

Jangan menyimpan baterai kamera di tempat yang memiliki suhu terlalu rendah atau dingin. Hal ini bisa menyebabkan daya baterai kamera Anda berkurang meskipun tidak digunakan.

Jangan menyimpan baterai kamera di tempat yang terlalu panas. Suhu panas bisa membuat baterai kamera Anda meledak. Situasi ini tentunya sangat berbahaya.

7. Gunakan Kamera Secara Optimal

Tips merawat baterai kamera yang terakhir adalah menggunakan kamera secara optimal.

Jangan terlalu lama membiarkan kamera dalam keadaan menyala, tetapi kamera tidak digunakan sama sekali atau dibiarkan menyala begitu saja.

Jika tidak lagi digunakan, sebaiknya Anda mematikan kamera.

 

Beberapa tips merawat baterai kamera tersebut bisa Anda lakukan untuk menjaga kinerja kamera Anda agar tahan lama saat digunakan.

Oh ya, jika Anda bertanya “Bagaimana cara merawat kamera?” Anda bisa mempelajari tips merawat kamera.

Selamat mencoba! Semoga kamera Anda bekerja optimal dan tahan lama dengan perawatan yang tepat ya!